kontan.co.id
banner langganan top
| : WIB | INDIKATOR |
  • LQ45887,73   13,33   1.52%
  • EMAS1.365.000 0,00%
  • RD.SAHAM 0.05%
  • RD.CAMPURAN 0.03%
  • RD.PENDAPATAN TETAP 0.00%
SEHAT /

11 Cara Meningkatkan Kesehatan Usus, Cek Juga Tanda-Tanda Usus Bermasalah


Kamis, 06 Juni 2024 / 14:44 WIB
11 Cara Meningkatkan Kesehatan Usus, Cek Juga Tanda-Tanda Usus Bermasalah
ILUSTRASI. Kesehatan usus

Reporter: Tri Sulistiowati | Editor: Tri Sulistiowati

CARA MENINGKATKAN KESEHATAN USUS DAN TANDA USUS SEDANG TIDAK BAIK-BAIK SAJA  - Usus yang tidak sehat bisa mempengaruhi kondisi mental dan fisik. Ini cara meningkatkan kesehatan usus dan tanda-tanda usus sedang bermasalah. 

Usus yang sehat membuat pencernaan menjadi lebih baik dan membantu tubuh menyerap nutrisi makanan dengan maksimal. 

Baca Juga: Inilah Bahaya Trigliserida Tinggi, Cek Makanan Penurun Trigliserida Tinggi

Melansir dari Health Shots, ada sekitar 200 spesies mikroorganisme yang berbeda yang tinggal di dalam usus. Sebagian mikroorganisme tersebut bersifat baik dan sebagiannya lagi bersifat jahat. 

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam British Medical Journal menemukan bahwa bakteri yang berbeda di usus Anda dapat mengurangi risiko kondisi seperti diabetes, penyakit radang usus (IBD), dan artritis psoriatis.

Usus yang tidak sehat kerap dikaitkan dengan masalah kesehatan fisik dan mental. 

Sebuah penelituan yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients menemukan bahwa kesehatan usus yang buruk menyebabkan:

  • Kondisi endokrin
  • Penyakit kardiovaskular
  • Gangguan gastrointestinal
  • Gangguan kesehatan mental
  • Penyakit autoimun
  • Kanker 

Usus yang tidak sehat biasanya akan menunjukkan beberapa tanda seperti: 

  • Sakit perut 
  • Tubuh terasa lelah 
  • Insomnia atau kesulitan tidur 
  • Perut kembung 
  • Diare 
  • Mengidam makanan 
  • Kenaikan atau penurunan berat badan 
  • Gangguan kesehatan kulit (enzema, jerawat, atau psoriasis) 
  • Migrain 
  • Tiroid
  • Perubahan mood 
  • Muncul rasa cemas 
  • Pilek 

Cara meningkatkan kesehatan usus 

Perubahan pola makan dan gaya hidup bisa membantu untuk meningkatkan kesehatan usus. 

Berikut 11 perubahan pola makan dan gaya hidup yang bisa meningkatkan kesehatan usus: 

1. Makan lebih banyak serat 

Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Microorganisms, bakteri usus memecah serat yang membantu Anda melindungi diri dari kondisi gastrointestinal. 

Beberapa contoh makanan yang kaya serat adalah kacang-kacangan, polong-polongan,beri, oatmeal, beras merah, sereal bekatul, dan pasta gandum utuh.

2. Konsumsi beragam makanan 

Anda sebaiknya mengonsumsi makanan yang beragam untuk memenuhi kebutuhan nutrisi dalam tubuh. 

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients menunjukkan bahwa semakin beragam jenis makanan yang Anda tambahkan ke dalam menu diet, semakin beragam pula mikrobioma dalam usus, yang akan membantu menjaganya tetap sehat.

3. Hindari konsumsi makanan yang diproses 

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Nature Reviews Gastroenterology and Hepatology menemukan bahwa makanan yang diproses secara berlebihan (UPF) dan bahan tambahan makanan dapat meningkatkan risiko timbulnya penyakit usus tertentu, termasuk penyakit radang usus, sindrom iritasi usus besar, dan kanker kolorektal.

4. Menjaga tubuh tetap terhidrasi dengan baik 

Sebuah studi yang dipublikasikan dalam Journal of Nutrition menemukan bahwa orang yang minum lebih banyak air memiliki lebih sedikit bakteri yang dapat memicu masalah gastrointestinal. 

Anda harus minum setidaknya 8-10 gelas air setiap hari untuk menghindari masalah dan meningkatkan kesehatan usus.

5. Tidur cukup 

Sebuah studi PLOS ONE menemukan bahwa kurang tidur dapat menyebabkan masalah pada kesehatan usus. 

Anda sebaiknya memiliki waktu tidur selama 7-8 jam per hari untuk menghindari berbagai risiko gangguan kesehatan usus. 

6. Makan secara perlahan 

Anda sebaiknya mengunyah makanan dengan benar dan makan dengan perlahan. 

Hal ini tidak hanya akan membantu meningkatkan kesehatan usus dan membantu mengurangi kemungkinan obesitas dan diabetes. 

7. Konsumsi probiotik 

Probiotik adalah bakteri dan ragi hidup yang sehat untuk kesehatan pencernaan. 

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Molecules menemukan bahwa probiotik mengatur mikrobioma usus, dan memperkuat penghalang usus yang dapat membantu mencegah masalah pencernaan.

Beberapa makanan yang mengandung probiotik adalah yogurt, keju, kimchi, kefir, dan asinan kubis. 

8. Jangan abaikan intoleransi makanan 

Memberi tubuh sesuatu yang tidak dapat diproses oleh usus dapat menyebabkan masalah pencernaan.

9. Konsumsi makanan kaya kolagen 

Kolagen juga dianggap sebagai protein penting untuk kesehatan usus Anda. 

Sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Marine Drugs menunjukkan bahwa kolagen baik untuk mikrobioma usus. Namun, diperlukan lebih banyak penelitian untuk mengetahui efeknya pada kesehatan usus.

10. Makan lebih banyak bawang putih 

Bawang putih dapat membantu menghilangkan cacing usus dan melindungi kesehatan usus. 

Sebuah studi yang diterbitkan dalam jurnal Nutrients menemukan bahwa mengonsumsi bawang putih dapat meningkatkan kesehatan usus dan meningkatkan mikrobioma usus pada hewan pengerat. 

11. Mengelola stres dengan baik 

Sebuah studi yang diterbitkan dalam International Journal of Molecular Sciences menemukan bahwa stres kronis bisa berdampak negatif pada kesehatan otak dan usus. 

Baca Juga: Apa Saja Makanan & Minuman yang Bikin Kadar Gula Darah Tinggi? Cek Daftarnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News



TERBARU
Kontan Academy
Pre-IPO : Explained Supply Chain Management on Efficient Transportation Modeling (SCMETM)

×